Cara Install Visual Studio Code di Kali Linux Lengkap

Mengetahui cara install Visual Studio Code di Kali Linux sangatlah penting, karena terdapat perbedaan cara dengan Windows. Seperti yang banyak orang ketahui, menginstall aplikasi pada sistem operasi Linux lebih sulit, karena terdapat perintah-perintah yang harus dilakukan melalui terminal.

Visual Studio Code adalah software text editor buatan Microsoft, yang merupakan project open source yang bisa dikembang oleh siapa saja. Teks editor ini sangat populer di kalangan programmer, baik untuk pemrograman web maupun mobile. Banyak keunggulan yang pengguna bisa dapatkan seperti auto completation yang berfungsi memberi saran kode selanjutnya.

Selain itu Visual Studio Code memiliki keunggulan yang paling berbeda dengan aplikasi text editor lainnya, yaitu memiliki fungsi debugging. Sehingga sangat memudahkan pengguna dalam mencari kesalahan pada baris kode.

Tools ini tersedia untuk berbagai sistem operasi seperti Windows, Macintosh, dan Linux. Sehingga tidak ada keterbatasan pengguna berdasarkan sistem operasi untuk tetap menginstall aplikasi besutan Bill Gates ini. Dan pada kesempatan ini saya kan membagikan cara install VSC pada Linux, dan berikut caranya.

Cara Install Visual Studio Code di Kali Linux

Cara install VSCode ini tidak hanya untuk Kali Linux saja, namun berlaku untuk jenis Linux lainnya. Dan sebelum melakukan penginstallan, pastikan Anda terhubung ke internet agar berjalan dengan lancar. Jika sudah berikut langkah-langkahnya.

  • Download Visual Studio Code melalui halaman resmi.
  • Kemudian pilih Linux, dan ekstensinya pilih .deb. Jika ada menggunakan versi Linux yang berbeda, Anda dapat menggunduh ekstensi .rpm.

Install Visual Studio Code di Kali Linux

  • Dan tunggu sampai proses download selesai.
  • Kemudian buka terimal Linux, dan pindah ke directory penyimpanan file VSCode dengan mengetikkan perintah berikut.

cd Downloads

  • Kemudian ketikkan perintah berikut untuk melihat daftar file ada pada folder download.

Directory Visual Studio Code

  • Selanjutnya menginstall VSCode dengan mengetikkan perintah berikut pada terminal.

sudo dpkg -i namafile.deb

Contoh:

sudo dpkg -i  code_1.36.1-1562627527_amd64.deb

  • Dan tunggu sampai proses install selesai.
  • Jika berhasil, Anda dapat menjalankan Visual Studio Code dengan klik pada icon VSCode.

Akhir Kata

Itulah cara install Visual Studio di Kali Linux, semoga artikel ini bermanfaat. Dan apabila Anda tertarik menggunakan text editor lain, Anda dapat mencoba install Sublime Text pada Linux. Dan apabila ada yang ingin Anda tanyakan, dapat menuliskan pada kolom komentar. Terima kasih.