Jika memiliki lebih dari satu blog yang ingin di monetasi, Anda perlu mengetahui cara menghubungkan situs barus ke Google Adsense. Terdapat dua cara yang bisa Anda lakukan yaitu menambahkan melalui halaman Google Adsense dan melalui dashboard blogger.
Penambahan situs baru ke Google Adsense membutuhkan tinjauan terlebih dahulu, Google harus memastikan situs yang Anda ajukan untuk monetasi layak dan tidak melanggar syarat dan kebijakan yang di tetapkan. Dan Anda melakukan beberapa tips cara mudah diterima Google Adsense. Proses tinjauan normalnya membutuhkan waktu 2 x 24 jam, dan bisa lebih tergantung kondisi.
Google Adsense dapat dihubungkan ke berbagai sosial media milik Google seperti Blogger, Youtube, Admob. Produk Google yang beragam ini membuat banyak orang yang ingin melakukan kerja sama penayangan iklan pada situs mereka. Dan setelah berhasil monetasi pada tahap awal, maka monetasi selanjutnya akan lebih mudah.
Cara Menghubungkan Situs Baru ke Google Adsense
Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menambahkan situs baru ke Google Adsense, yaitu secara langsung atau melalui blogger. Kedua cara ini saya bagikan pada artikel ini, dan Anda dapat mengikuti langkah-langkahnya sebagai berikut.
Menambahkan Situs Baru Melalui Halaman Google Adsense
- Login ke halaman Google Adsense Anda.
- Pada bagian menu, pilih Situs – Ringkasan.
- Kemudian klik Tambahkan Situs.
- Isi alamat situs yang ingin Anda tambahkan, dan klik berikutnya.
- Maka akan terlihat script penghubung Google Adsense dengan Blog, silahkan klik Salin.
- Buka blogger Anda, kemudian klik Tema – Edit HTML.
- Paste script tepat di bawah tag <head> atau di atas tag </head>, dan klik simpan.
- Kembali ke halaman Google Adsense dan klik kirim.
- Dan tunggu sampai proses peninjauan selesai.
Menghubungkan Situs Baru dari Halaman Blogger
- Login ke halaman Blogger.
- Pada menu blogger, klik Earnings kemudian klik Sign Up for Adsense.
- Masuk menggunakan email Google Adsense Anda.
- Kemudian klik Redirect, dan secara otomatis akan ke halaman Google adsense. Dan secara otomatis juga situs Anda ditambahkan.
- Dan tunggu sampai proses peninjauan selesai.
Akhir Kata
Peninjau situs berlangsung minimal 2 x 24 jam pada hari kerja, dan mungkin bisa lebih lama tergantung situasi dan kondisi. Jika situs Anda berhasil ditambahkan atau ditolak maka Anda akan mendapatkan pemberitahuan melalui email.
Dan itulah cara menghubungkan situs baru ke Google Adsense, semoga bermanfaat. Apabila ada yang ingin Anda tanyakan, dapat menuliskan pada kolom komentar. Sekian dulu dari saya, terima kasih.