Dalam merakit sebuah komputer (PC), anda perlu menghitung kebutuhan daya PSU (Power Supply) agar seluruh komponen mendapatkan tenaga yang cukup. Kekurangan daya pada Processor, Motherboard, GPU dapat mengakibatkan umur perangkat menjadi lebih pendek. Dan selain itu penggunaan Power Supply yang berkualitas juga menentukan ketahanan komponen.
Besaran daya yang dibutuhkan perangkat dapat anda hitung secara manual dengan menuliskan besaran TDP setiap komponen dan menjumlahkannya. Selain itu terdapat cara yang lebih praktis yaitu menggunakan bantuan aplikasi web. Aplikasi ini akan menampilkan banyak daftar komponen, yang bisa anda pilih seperti yang apa komponen yang akan anda gunakan nantinya.
Setelah memasukkan semua komponen yang akan anda gunakan, aplikasi akan memberikan informasi berapa besaran daya PSU yang bisa anda gunakan. Selain itu, aplikasi ini akan merekomendasikan Power Supply yang bisa anda pakai untuk rakit PC. Dan baiklah untuk penggunaannya, berikut langkah-langkahnya.
Cara Menghitung Kebutuhan Daya PSU untuk Rakit PC
Menghitung kebutuhan daya Power Supply secara otomatis terdapat beberapa website penyedia layanan ini. Anda dapat mencoba sesuai dengan selera anda, dan pada artikel ini akan saya bagikan bagaimana cara menggunakannya.
1. Menghitung Daya PSU Melalui Outervision Power Supply Calculator
Hal yang pertama dapat anda lakukan ialah dengan mengunjungi halaman resmi Outervision Power Supply Calculator. Kemudian akan terdapat beberapa field form dan pilihan yang bisa anda isi sesuai perangkat komputer yang akan anda gunakan. Seperti jenis Motherbord, tipe RAM, Processor, GPU, Fan dan lainnya.
Dan kemudian klik Calculate untuk menghitung berapa jumlah daya pada rakitan anda. Berikut adalah hasil dan juga terdapat rekomendasi Power Supply Wattage yang baik untuk anda gunakan.
2. Menghitung Daya dengan Cooler Master Power Supply Calculator
Cara ini tidak jauh berbeda dengan yang sebelumnya, anda dapat mengunjungi halaman Cooler Master Power Supply Calculator. Kemudian anda dapat memasukan jenis komponen yang akan anda gunakan, mulai dari CPU, RAM, Motherboard, GPU, dan lain-lain.
Maka pada bagikan kanan terlihat jumlah Watt yang dibutuhkan untuk menjalankan seluruh komponen yang akan saya gunakan. Dan terdapat juga PSU yang di rekomendasikan untuk anda gunakan.
Akhir Kata
Itulah cara menghitung kebutuhan daya PSU untuk rakit PC. Dan semakin baik kualitas Power Supply yang anda gunakan, maka semakin lama juga umur komponennya. Dan sekian dulu dari saya, apabila ada yang ingin anda tanyakan dapat menuliskan pada kolom komentar. Terima kasih.