Mencari cara menampilkan ukuran kertas microsoft word yang hilang merupakan hal yang harus anda lakukan. Ketika ukuran kertas hanya tersedia dua ukuran saja yaitu Letter dan A4, membuat kreatifitas anda dalam bertugas menjadi terhambat.
Microsoft Word merupakan salah satu aplikasi pengelola data yang paling banyak digunakan hingga saat ini dengan berbagai fitur yang tersedia. Microsoft selalu melakukan upgrade secara berkala, sehingga tidak heran penggunanya sulit berpaling ke aplikasi lain. Namun terkadang, tidak sedikit penggunanya mengalami kendala ketika menggunakan Ms. Word ini. Seperti permasalahan hilang nya ukuran kertas yang tersedia.
Tidak terlihat nya ukuran kertas selain letter dan a4 sebenarnya buka sepenuhnya bug dari Microsoft Word nya sendiri. Melainkan ada beberapa pengaturan yang berubah dari pengaturan default nya. Permasalahan utamanya terdapat pada pengaturan printer yang sudah berubah ke driver printer pihak ketiga, seperti canon, epson, dll. Yang terkadang pengaturan ini tidak mendukung untuk banyak ukuran kertas.
Dan baiklah, untuk menyelesaikan masalah ini. Berikut langkah-langkah yang dapat anda lakukan agar ukuran kertas pada microsoft word bisa kembali.
Cara Menampilkan Ukuran Kertas Microsoft Word yang Hilang
Menampilkan kembali ukuran kertas pada microsoft word dapat dilakukan dengan 2 cara sebagai berikut.
Melalui Pengaturan Printer Microsoft Word
- Buka Microsoft Word. Cara nya klik Start, kemudian ketikkan “Word” pada pencarian. Dan ketik Enter untuk membuka.
- Atau anda dapat membuka secara langsung dokumen yang ingin anda print.
- Kemudian klik File → Print. Atau dapat menekan tombol keyboard CTRL + P.
- Selanjutnya pilih OneNote, atau Printer lain. Jika tidak ada silahkan pilih satunya.
- Kembali ke halaman awal Ms. Word, dan lihat apakah sudah terlihat ukuran kertas lainnya.
Jika belum terlihat ukuran kertas lainnya, silahkan ganti pilihan Printer lainnya dengan menggunakan cara sebelumnya.
Mengatur Printer Management
Cara selanjutnya yang dapat anda lakukan ialah mengatur printer management pada windows settings. Dan berikut langkah-langkahnya.
- Klik Start, kemudian ketikkan Print Management lalu tekan enter.
- Kemudian klik All Printers.
- Klik kanan salah satu Printer, kemudian klik kanan dan pilih Set Printing Defaults.
- Silahkan buka dokumen dan lihat ukuran kertas nya kembali. Jika belum muncul, silahkan ganti lagi printer nya. Dan setting menjadi default.
Penutup
Terlihat permasalahan utama terdapat pada driver printer nya yang tidak mendukung, silahkan coba beberapa driver printer yang sedang anda gunakan. Dan itulah cara menampilkan ukuran kertas Ms. Word yang hilang, semoga bermanfaat. Apabila ada yang ingin anda tanyakan, silahkan menuliskan pada kolom komentar. Terima kasih.