Buruan! Epic Games Store Gratiskan Game World War Z, berikut cara downloadnya

Epic Games secara resmi menggratiskan game World War Z untuk di download semua pengguna di seluruh dunia, kabar ini di tulis melalui halaman media sosial twitter @wwzthegame. Game ini dapat diunduh secara gratis melalui halaman resmi epic game store hingga 2 april 2020.

World War Z

Langkah ini diambil sebagai salah satu dukungan untuk menghadapi pandemi corona yang telah mewabah hampir di seluruh negara di dunia, sebagai kampanye untuk mengisolasi diri agar tetap berdiam diri dirumah, serta mencegah penyebaran virus ini agar cepat teratasi.

Game World War Z ini telah terjual 700.000 sejak perilisan pertama hingga satu minggu kedepan, game yang diadopsi dari film yang rilis pada tahun 2013 lalu yang dibintangi oleh Brad Pitt. Film ini bercerita tentang mewabah nya virus yang mengubah manusia menjadi zombie setelah terjangkit virus ini.


Game yang bergenre third person shooter ini sangat seru dimainkan bersama keempat teman lainnya untuk melawan zombie, sama seperti layaknya game left 4 dead.

Baca Juga: Cara Install Epic Games – Fornite

Untuk dapat memainkan World War Z ini, kamu dapat mengunduhnya terlebih dahulu, dan berikut cara mendownloadnya.

1. Buka halaman resmi Epic Games Store
2. Silahkan login jika telah mempunyai akun, dan silahkan daftar jika belum ada.
3. Kemudian scroll ke bawah dan pilih game World War Z

4. Selanjutnya kli get, maka game akan terdownload.

Itulah game World War Z yang bisa kamu mainkan selama pandemi ini, semoga kamu terhibur, terima kasih telah mampir di artikel ini.

Tinggalkan Balasan